untitled *again*
>> Sabtu, 24 April 2010
perempuan bisa menjadi sangat menakutkan terkadang. perasaan perempuan yang sensitif bisa menjadi kelebihan sekaligus kelemahan. di saat perempuan memberikan sepenuh dan setulus hatinya untuk sesuatu hal yang ia yakini, dia bisa melakukan apa saja, bisa berkorban sebegitu besar dan bisa memiliki kekuatan tambahan. namun, bila ketulusan itu dikhianati, atau tidak dihargai, hatinya bisa membatu, bukan lagi membeku. bagaikan stalaktit es yang tiba-tiba retak dan menghujam ke bumi, perasaan perempuan itu menjadi hancur berkeping-keping. kemungkinan yang lain ialah ia tetap berdiri di sana seakan kehilangan harga diri, menebalkan muka.
rasanya ialah seperti dikhianati diri sendiri. seakan apa yang anda pikirkan selama ini hanyalah harapan dan omong kosong besar! hahaha..miris..
okay, kepala saya sedang penuh dengan uneg-uneg tapi sekarang saya speechless..pheeeww...
to be continued kapan-kapan deh yaa.

0 komentar:
Posting Komentar