Menapaki Waktu

>> Jumat, 13 September 2013

Lagi-lagi saya merasa sedang di tengah kekacauan. Sepertinya saya sedang berproses lagi, sedang menghadapi ujian kenaikan kelas dalam hal kedewasaan ;)


In short, saya punya satu, dua, tiga, empat, lima, umm, banyak sekali hal yang ingin saya lakukan! 24 jam terasa tidak cukup. 24 jam terasa sangat sayang dilewatkan begitu saja tanpa melakukan hal yang saya inginkan atau paling tidak melakukan hal yang dapat membantu saya menggapai apa saja yang ingin saya raih.


Seorang sahabat pernah memberi saya dua kado yang mengingatkan saya tentang waktu. Sahabat yang sama, mengingatkan saya tentang pentingnya menikmati momen yang ada di saat saya masih remaja, dan menjelang pernikahan saya. Mungkin dia sudah lupa, tapi saya tidak akan lupa :3


Waktu itu mahal lho, kawan! Jadi jangan lewatkan satu detik pun tanpa melakukan sesuatu yang memang cukup berharga untuk dirimu. Kamulah yang paling bisa menilai yang mana yang cukup berharga untukmu. Iya kan?


Kembali lagi ke kekacauan tadi, kali ini saya harap bisa naik kelas dan ranking 1! Hahaha,, absurd ya? Tidak apalah ya, sekali-kali. Cheers! Enjoy your time ya :)


di dalam kereta, di perjalanan hati
21:32
13.09.13

Read more...

Ayo Sibuk dengan Hati Ceria!

>> Selasa, 10 September 2013

Menjelang summit meeting, pekerjaan yang saya lakukan menjadi makin banyak. Kali ini pun saya perlu membawa kerjaan pulang ke rumah. Bahkan di kereta pun saya perlu membuka laptop untuk mengerjakan pekerjaan rumah saya itu.


Kalau mau menilik kembali paragraf saya di atas, saya menggunakan kata 'perlu' dan bukan 'harus'. Kenapa? Bila saya menulis ini secara spontan, mungkin kata yang terbesit pertama kali ialah 'harus'. Namun kali ini, saya menulis dengan penuh kesadaran (biasanya agak ngelantur, haha. red). Saya di sini sedang mencoba melihat sesuatu dari sudut pandang yang berbeda. Bila saya menganggap kesibukan saya itu sebagai suatu keharusan, maka yang terjadi kesibukan saya itu menjadi sebuah beban. Sedangkan bila saya menganggapnya sebagai suatu keperluan, maka kesibukan itu menjadi suatu pilihan. Jadi kali ini, saya memilih untuk sibuk. Bukan sok-sok an atau bagaimana, tapi kali ini saya memilih untuk bertangungjawab terhadap pekerjaan saya. Saya ingin berusaha dengan sebenar-benarnya untuk menyelesaikan pekerjaan saya. Rumit? Belibet?  Saya tidak bermaksud membuat pusing yang membaca ya :D

Melihat dari sisi itu, saya merasa lebih positif. Kesibukan yang sebelumnya mungkin saya keluhkan, sekarang dapat saya nikmati. Dengan menikmatinya, saya pun jadi bisa belajar. Belajar apa? Belajar apa saja! Belajar sabar, belajar teliti, belajar mengatur waktu, dan belajar-belajar yang lain! :D

Intinya, ayo kita nikmati momen saat ini dengan sebaik-baiknya. We are living in the present, right! ;)

Cheers!  

Read more...

Care to join? Or just want to buy? Click it or contact me :D

>> Senin, 02 September 2013

Oriflame Cosmetics Oriflame Cosmetics

Read more...

I Wanna Grow Old With You

SCM Music Player - seamless music for your Website, Wordpress, Tumblr, Blogger.

About This Blog

blog ini termasuk newbie karena penulisnya memang masih berstatus 'belajar'..tapi, penulis berharap blog ini dapat menjadi media berbagi pengalaman yang memotivasi dan menginspirasi pembaca dan penulisnya sendiri.. tetap semangat semuanya^^

Lorem Ipsum

Click to view my Personality Profile page

  © Blogger templates Romantico by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP